Pengantar Kepala Sekolah

Salam Pendidikan,
Marilah kita mengucapkan puji dan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan kita banyak kesempatan yang sangat luas untuk mendidik putra-putri kita menjadi generasi yang terbaik. Setiap orang tua tentunya sangat menghendaki putra-putrinya mendapatkan pendidikan yang bermutu, disamping nilai akademik yang tinggi juga nilai – nilai keimanan dan moral yang harus tertanam dengan baik dan kuat sebagai pondasi bangunan keilmuan, sehingga akan menghasilkan generasi masa depan yang berilmu dan memiliki karakter yang baik dan kuat.

Pada era yang semakin banyak tantangan saat ini dan kedepannya, sangat diperlukan pendidikan karakter yaitu suatu sistem pendidikan yang menanamkan nilai – nilai karakter kepada peserta didik yang meliputi ilmu pengetahuan, kesadaran, kemauan dan tindakan untuk dapat melaksanakan nilai – nilai tersebut baik terhadap Tuhan, diri sendiri, orang tua, orang lain, lingkungan, maupun terhadap bangsa dan negaranya.

Satu hal yang sangat penting dalam bidang pendidikan adalah suasana belajar peserta didik yang menyenangkan. Banyaknya orang tua yang tidak puas dengan hasil pendidikan yang telah dijalani putra – putrinya pada pendidikan formal mendorong orang tua mencari lembaga pendidikan yang benar – benar dapat memenuhi harapannya agar putra – putrinya mendapatkan pendidikan sesuai dengan keinginannya.

Hadirnya lembaga Pendidikan Homeschooling Tunas Karya Bangsa yang berdiri dibawah Yayasan Tunas Karya Bangsa Utama, Akta Notaris Nyonya Sunarni, SH., Nomor: 18 Tanggal 10 September 2013 bertujuan memberikan solusi untuk memenuhi harapan yang diinginkan para orang tua terhadap pendidikan yang akan dijalani oleh putra – putrinya agar menjadi generasi yang terbaik, generasi yang berilmu serta memiliki karakter yang baik dan kuat.

Guna meningkatkan proses belajar mengajar, lembaga pendidikan Homeschooling Tunas Karya Bangsa memiliki staf dan pengajar yang berkualitas sebanyak 27 orang dengan tata kelola sistem manajemen yang terus menerus dilakukan peningkatan kearah yang sebaik – baiknya mengikuti perkembangan kemajuan teknologi. Harapan kami semoga lembaga penidikan Homeschooling Tunas Karya Bangsa merupakan tempat yang tepat bagi para orang tua untuk mendidik putra – putrinya sesuai harapan yang diinginkan, Hanya dengan usaha yang sungguh – sungguh dan doa kita bersama harapan – harapan tersebut akan terwujud.
Terima kasih.

Kepala Sekolah
Homeschooling Tunas Karya Bangsa
Mulyadi, M.Pd.